Bantu Tugas Babinsa di Papua, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto Beri 1.270 Motor

Avatar photo

- Pewarta

Jumat, 10 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyerahkan 1.270 unit motor dinas untuk membantu tugas Babinsa di Papua. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyerahkan 1.270 unit motor dinas untuk membantu tugas Babinsa di Papua. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

24JAMNEWS.COM – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyerahkan 1.270 unit motor dinas untuk membantu tugas Babinsa di Papua.

Proses pelepasan itu dilakukan di Kodim 1710/Mimika, Timika, Papua, Jumat, 10 November 2023.

Prabowo Subianto mengungkapkan, dirinya secara bertahap bakal memberikan total 75.000 unit motor dinas berbahan bakar minyak (BBM) maupun listrik untuk Babinsa di seluruh Indonesia.

“Ini adalah untuk Babinsa seluruh Indonesia, bertahap. Babinsa seluruh Indonesia akan dapat motor.”

“Kita coba sebagian motor mungkin di berbagai tempat adalah motor listrik,” ungkap Prabowo Subianto.

Baca artikel lainnya, di sini: Menhan Prabowo Subianto Beri Bantuan Sepeda Motor kepada Babinsa Kodim 1205/Sanggau, Kalbar

Nantinya, lanjut Prabowo Subianto, sebagian bantuan pemberian motor listrik yang bakal diberikan tersebut merupakan produk karya anak bangsa, seperti dari PT LEN dan PT Pindad.

“Motor listrik buatan Indonesia sendiri, buatan anak-anak Indonesia, buatan PT LEN bersama PT Pindad.”

“Kita sudah berhasil membuat motor listrik, nanti akan kita bagikan juga,” ujar Prabowo Prabowo Subianto.

Baca artikel lainnya, di sini: Bikin Portal Berita Melayani Jasa Pembuatan Media Online yang Berkualitas dengan Paket Hemat

Menurut Prabowo Subianto, penggunaan kendaraan listrik saat ini adalah sebagai upaya menuju energi hijau dan terbarukan untuk mengurangi polusi udara, dan dari segi biaya jauh lebih efektif.

“Karena itu yang kita harapkan nanti di tempat-tempat tertentu pakai tenaga surya.”

“Jadi charger itu pakai tenaga surya, supaya nanti kebutuhan BBM kita terjangkau oleh seluruh unsur,” pungkas Prabowo Subianto.***

Berita Terkait

Hari Ini, Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Periksa Ketua Umum Pemuda Pancasila Japto Soerjosoemarno
Kepala Daerah Berbaris Rapi untuk Dilantik Serentak oleh Prabowo Subianto, Pertama Kali dalam Sejarah
Abaikan Efisiensi, Presiden Prabowo Subianto Sebut Ada Birokrasi yang Merasa Sudah Menjadi Raja Kecil
Sidak Lagi, Prabowo Subianto Cek Makan Bergizi Gratis di SDN 1 dan SDN 2 Bogor, Disambut Antusias Para Pelajar
Kejagung Minta Kades Arsin bin Arsip Serahkan Buku Letter C Desa Kohod Terkait Hak di Area Pagar Laut
Vonis Hakim Terdakwa Harvey Moeis Disebut Tak Sesuai dengan Peraturan Mahkamah Agung yang Berlaku
Geledah Rumah Milik Pengusaha Djan Faridz, KPK Bawa 3 Koper Dokumen, 1 Kardus dan 1 Tas Jinjing
DPR Apresiasi Langkah Tegas Presiden Prabowo Subianto Soal Pemagaran Laut Banten di Perairan Tangerang

Berita Terkait

Rabu, 26 Februari 2025 - 07:42 WIB

Hari Ini, Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Periksa Ketua Umum Pemuda Pancasila Japto Soerjosoemarno

Jumat, 21 Februari 2025 - 09:53 WIB

Kepala Daerah Berbaris Rapi untuk Dilantik Serentak oleh Prabowo Subianto, Pertama Kali dalam Sejarah

Selasa, 11 Februari 2025 - 09:44 WIB

Abaikan Efisiensi, Presiden Prabowo Subianto Sebut Ada Birokrasi yang Merasa Sudah Menjadi Raja Kecil

Senin, 10 Februari 2025 - 15:49 WIB

Sidak Lagi, Prabowo Subianto Cek Makan Bergizi Gratis di SDN 1 dan SDN 2 Bogor, Disambut Antusias Para Pelajar

Sabtu, 1 Februari 2025 - 14:34 WIB

Kejagung Minta Kades Arsin bin Arsip Serahkan Buku Letter C Desa Kohod Terkait Hak di Area Pagar Laut

Berita Terbaru